World Oral Health Day 2023

World Oral Health Day (WOHD) sesuai dengan namanya merupakan hari peringatan  kesehatan gigi dan mulut sedunia yang setiap tahunnya diperingati pada tanggal 20 Maret. Kampanye ini diprakarsai oleh FDI World Dental Federation yang merupakan badan perwakilan utama dokter gigi seluruh dunia dan salah satu organisasi tertua dalam kedokteran gigi yang beranggotakan sekitar 200 asosiasi dental nasional dan specialist groups di lebih dari 130 negara. FDI adalah organisasi not-for-profit non-governmental yang berkantor pusat di Jenewa, Swiss bekerja sama dengan Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) seperti World Health Organization (WHO) yang memiliki tujuan untuk memimpin upaya advokasi global guna meningkatkan literasi kesehatan mulut serta mencapai komitmen politik dan tindakan kesehatan mulut agar ancaman penyakit mulut dunia dapat ditangani sebagai masalah kesehatan global yang serius.  read more

Kajian Hari Kesehatan Dunia 2023

Hari kesehatan dunia merupakan hari penting yang diperingati di seluruh dunia sebagai bentuk upaya untuk menyoroti akan pentingnya kesehatan dan dunia medis. Hari kesehatan dunia diperingati setiap tanggal 7 April. Penentuan tanggal 7 April ini ditujukan untuk memperingati berdirinya World Health Organization (WHO) yang merupakan badan kesehatan dunia. Sebagai salah satu tindakan resmi pertama WHO, diciptakanlah Hari Kesehatan Dunia. Peringatan pertama kali adalah pada 22 Juli 1949, tetapi tanggalnya kemudian diubah menjadi 7 April sesuai tanggal pembentukan WHO.  read more