Media Learning Club 2021

Departemen Media Informasi BEM KM FKG UGM kembali berhasil menyelenggarakan acara Media Learning Club 2021 dengan tema “Just Be Creative and Create the Positive Impact through Graphic Design!“. Tak jauh berbeda dengan tahun sebelumnya, acara ini menyediakan wadah bagi seluruh mahasiswa FKG UGM untuk mengembangkan keterampilan dalam bidang desain grafis yang diharapkan dapat dimanfaatkan dalam dunia perkuliahan maupun umum. Pelatihan yang dilaksanakan dalam 3 kali pertemuan ini memilih topik pelatihan yang berbeda dengan tahun sebelumnya,yaitu Corel Draw. MLC 2021 pun menghadirkan Fahrian Harizaldy Pradana Yoga sebagai narasumber. Pemilihan narasumber ini bukan tanpa alasan. Latar belakangnya sebagai salah satu mahasiswa FSRD UNS sudah pasti punya segudang pengalaman yang bisa dibagikan kepada 48 mahasiswa FKG UGM yang mendaftar.

Acara MLC 2021 diawali dengan pembahasan mengenai pengenalan dan dasar-dasar teknik Corel Draw pada hari Sabtu, 10 Juli 2021. Lalu, pertemuan kedua dilanjutkan pada hari Rabu, 14 Juli 2021 dengan pembahasan mengenai dasar-dasar teknik pembuatan poster di Corel Draw serta tips & trick-nya. Kemudian, pertemuan ketiga yang diadakan pada hari Minggu, 18 Juli 2021 menjadi penutup Acara MLC 2021 yang diisi dengan evaluasi karya peserta dan pemberian penghargaan atas 3 karya peserta terbaik. Peserta-peserta yang beruntung mendapatkan penghargaan tersebut, yakni Farhani Amalia(PDG 2020), Firda Ayu (PDG 2019), dan Ramadhya Zahra (PDG 2019).

Leave a Reply

Your email address will not be published.